Apa sih Domain itu?
Domain adalah sebuah nama unik untuk mengidentifikasi suatu server komputer (seperti web server, mail sever) di jaringan komputer atau internet sehingga pengguna lebih mudah untuk mengaksesnya tanpa harus mengingat IP address server tersebut.
Apa Sih Hosting itu?
Hosting adalah suatu space (ruangan) atau sebuah tempat di internet yang kita gunakan untuk menyimpan berbagai data-data dari sebuah website. Baik itu website perusahaan, website pribadi, website blog, dan lain sebagainya.
Setiap website yang ingin kita aktifkan (online-kan) dan dapat diakses oleh siapa saja, maka website tersebut harus disimpan pada suatu host. Host itulah yang kita sebut Hosting.
1. HOSTINGER
Server Hostinger ngebut di segala macam kondisi. Dia jadi yang terbaik di antara seluruh host yang kami tes. Karena mudah dipakai, host ini tepat sebagai hosting pertama para pemula.
2. NIAGAHOSTER
Niagahoster sangat mendukung customer UKM dan Startup. Hosting mereka kelas wahid. Paket hosting terbaik pun ditawarkan dengan harga paling kompetitif.
3. IDWEBHOST
IDWebhost sangat menjunjung kepuasan pelanggan. Hasilnya, provider ini jadi host terlaris #2 se-Indonesia. Saat ini, mereka hosting 76.000 website Indonesia dan luar negeri.
4. ARDHOSTING
ARDhosting menjuarai bidang variasi hosting dan server. Tiap satu kebutuhan hosting, ARDHosting punya sejumlah solusi mumpuni. Ini dilengkapi platform harga yang fleksibel.
5. DEWAWEB
DewaWeb adalah pionir garansi keamanan data + server Cloud di Indonesia. Percayakan data Anda di data center Dewaweb, dan Anda tidak akan kecewa!
6. DOMAINESIA
Dedikasi DomaiNesia terhadap industri hosting Indonesia sangat kentara. Domain .ID sangat lengkap. Provider ini sangat patut dipertimbangkan siapapun.
7. MWN MASTERWEB
Biarkan pengalaman Masterweb jadi buktinya. Berdiri sejak 1998, provider ini kini punya 400 data center di 3 lokasi strategis (US, Singapura, Jerman). Sangat matang.
8. RUMAHWEB
Rumahweb selalu konsisten meningkatkan kualitas hostingnya. Jangan lupa juga promo domain mereka. Provider ini patut diperhitungkan para kompetitornya.
9. QWORDS
QWords sangat kreatif mengemas produk hosting. Di mana lagi Anda bisa mendapatkan jenis paket Hosting' hingga hosting streaming? Hanya di QWords!
10. JAGOAN HOSTING
Anda akan menyukai web resmi Jagoan Hosting ini. UX mereka keren, selain hosting mereka juga murah. Sangat direkomendasikan untuk proyek kecil-kecilan.
Labels:
blogger tutorial,
domain
Thanks for reading 10 Daftar Web Hosting Indonesia Terbaik Tahun 2019. Please share...!
0 Komentar untuk "10 Daftar Web Hosting Indonesia Terbaik Tahun 2019"